Pengertian Serta Manfaat Kalibrasi Alat Ukur yang Penting Diketahui

kalibrasi alat

Alat ukur sangat banyak yang berguna sekali untuk berbagai macam keuntungan dan juga manfaat. Yang jelas, tentu saja alat ukur ini memiliki pengukuran yang pasti Anda kira memang sudah presisi. Akan tetapi, apakah Anda sadar jika alat ukur yang digunakan secara terus menerus bisa sekali untuk pengukurannya jadi salah?

Itu adalah yang paling mendasar dari dilakukannya kalibrasi. Alat ukur ini menjadi salah satu hal yang sangat penting bagi dunia medis dan dunia proyek. Setidaknya bukan dua bidang itu saja, akan tetapi kedua bidang itu bisa sekali kalau alat ukurnya mengalami kesalahan pengukuran, bisa mengakibatkan keselamatan kerja yang fatal dan juga mengakibatkan kerugian yang bahkan bukan materi, bisa sampai nyawa.

Apakah penting kalibrasi alat ukur? Mari kita simak penjelasan manfaatnya.

Pengertian Kalibrasi Alat Ukur

Kalibrasi alat ukur menjadi salah satu hal yang bisa saja Anda temukan di berbagai instansi atau berbagai ruang lingkup. Kalibrasi alat ukur merupakan cara untuk memverifikasi bahwa suatu alat ukur bisa sesuai dengan rancangannya. Selain untuk alat ukur, instrumen juga perlu dikalibrasi dan bisa disimak penjelasannya di bawah ini.

Baca Juga : Kalibrasi Instrumen : Pengertian, Manfaat, Tujuan, Serta Persyaratan

Kalibrasi biasa dilakukan dengan cara Anda bisa membandingkan suatu standar yang terhubung dengan standar nasional maupun internasional dan bahan-bahan acuan tersertifikasi. Kalibrasi bukan hanya soal keuntungan dalam hal penentuan hasil pengukuran tapi ada berbagai manfaat yang lain.

Manfaat Melakukan Kalibrasi Alat Ukur dengan Benar

Ada berbagai manfaat yang akan Anda rasakan jika melakukan kalibrasi alat ukur dengan benar, yaitu adalah sebagai berikut:

Menjamin Nilai Ukuran yang Dihasilkan Tertelusur.

Sudah tentu adalah bagaimana Anda bisa mendapatkan nilai ukuran yang tepat. Pengukuran yang tepat tentu saja adalah yang paling bagus. Dan jika ada kesalahan pengukuran, maka akan dilakukan perbaikan. 

Menghindari Cacat Produk.

Jika Anda dalam industri, alat ukur ini sangat penting untuk presisi karena bisa jadi produk yang diproduksi bisa salah hasilnya dan bisa mengakibatkan cacat produk.

Menjaga Kondisi Alat Ukur agar Tetap Sesuai dengan Spesifikasinya.

Alat ukur yang digunakan berkali-kali bahkan yang digunakan dengan kondisi yang ekstrim akan semakin lama semakin aus. Padahal, saat keluar dari pabrik pasti alat ukur ini memiliki akurasi yang tinggi dengan spesifikasi yang dijelaskan. 

Maka dari itu, ada kalibrasi yang harus Anda lakukan jika Anda ingin mendapatkan alat ukur yang masih sama dengan spesifikasinya seperti baru.

Menghindari Resiko Bahaya dan Meminimalisir Kecelakaan Kerja

Terakhir tentu saja adalah demi menghindari bahaya dan juga meminimalisir kecelakaan pada pekerjaan. Memang ini terbilang sangat sepele, tapi coba Anda bayangkan situasi pada alat ukur medis. Tidak hanya pada alat ukur medis, alat ukur yang berukuran besar seperti mesin juga bisa menimbulkan bahaya. Cek lebih lanjut di kalibrasi mesin.

Pada alat ukur medis, biasanya pemberlakukan kalibrasinya bisa dikatakan adalah dengan tingkatan yang tinggi. Jadi, ini demi keselamatan pasien karena alat ukur yang beda 0,1 saja, bisa menyebabkan kesalahan yang fatal dan bisa mengancam keberlangsungan hidup pasien.

Kesimpulan

Kalibrasi alat ukur yang benar membuat Anda bisa mendapatkan banyak manfaat. Selain manfaat yang berkaitan dengan keselamatan kerja, juga berkaitan juga dengan bagaimana memenuhi standar, memenuhi regulasi, dan juga demi mendapatkan keuntungan produksi.