Ketentuan Mengenai Cara Kalibrasi Termokopel Tipe K dan Informasi Jasa Kalibrasi Termokopel Tipe K Terpercaya

jasa kalibrasi termokopel tipe k

Kalibrasi alat ukur adalah sebuah bentuk pemeliharaan terhadap alat ukur yang akan menyelaraskan akurasi alat ukur dengan standar yang berlaku. Proses kalibrasi dilakukan karena akurasi alat ukur dapat menurun bila digunakan secara terus-menerus. Dan jika tidak dikalibrasi, alat ukur akan mengalami kesalahan pengukuran yang akan menimbulkan banyak persoalan. Maka, untuk mencegah dari permasalahan yang dapat mengancam bisnis Anda, sebaiknya segera kalibrasikan termokopel tipe K milik Anda.

Anda tidak dapat melakukan kalibrasi secara mandiri dirumah karena proses kalibrasi disertai peraturan yang harus diindahkan. Peraturan tersebut akan menuntun proses kalibrasi secara baik dan benar sesuai dengan standar yang telah ditetapkan. Bila Anda ingin memahami aturan mengenai cara kalibrasi termokopel tipe K Menurut standar acuan serta informasi seputar jasa kalibrasi termokopel tipe K terakreditasi bisa disimak di sini.

Petunjuk Cara Kalibrasi Termokopel Tipe K

Jika Anda sudah tidak sabar ingin mengetahui cara kalibrasi termokopel tipe K yang sesuai dengan standar, silahkan langsung simak saja pemaparan rincinya setelah ini. Anda dapat memahaminya sebelum melakukan kalibrasi, sehingga akan meningkatkan pengetahuan Anda dalam bidang pengkalibrasian. Beberapa hal yang akan dijelaskan yakni standar yang jadi acuan, metode yang digunakan, prosedur kalibrasi, serta interval kalibrasinya.

Standar Acuan

Pemegang peran penting dalam menentukan kebenaran nilai konvensional alat ukur yakni standar yang digunakan sebagai acuan. Standar dengan skala nasional seperti SNI hingga standar internasional ISO adalah standar acuan yang digunakan dalam proses kalibrasi untuk mencapai validitas hasil ukur dan ketelusurannya, sehingga pengukuran dapat diterima dimana saja.

Metode

Kesesuaian metode kalibrasi pada standar dapat mempermudah pembacaan hasil ukur. Selain disesuaikan dengan standar, metode kalibrasi juga harus cocok dengan spesifikasi alat. Untuk mengkalibrasi termokopel tipe K, metode yang digunakan adalah TO-TH-3.01, EURAMET/cg-11/v.2.0(2011), dengan rentang ukur -20°C ~ 0°C, 0°C ~ 25°C, 25°C ~ 400°C, 200°C ~ 400°C, 400°C ~ 1000°C, -200°C ~ 1200°C.

Langkah-Langkah Kalibrasi

Beginilah langkah-langkah kalibrasi atau sering disebut sebagai prosedur kalibrasi. Terdapat beberapa tahap yang tidak boleh dilewati atau diloncati. Semua tahap harus dilakukan secara berurutan.

  • Persiapan, meliputi peralatan, pelaksana, kondisi lingkungan, dan metode kalibrasi.
  • Pelaksanaan, ketelitian pengamat sangat dibutuhkan untuk mendapatkan data yang sesuai dengan kondisi alat yang sebenarnya.
  • Menghitung data dan ketidakpastian, data yang didapatkan dari tahap sebelumnya akan dihitung dan ditentukan ketidakpastiannya.
  • Membuat laporan dan menerbitkan, format yang digunakan dalam membuat laporan yaitu SNI 19-17025 dan laporan diterbitkan oleh kepala laboratorium.

Interval Kalibrasi Termokopel Tipe K

Banyaknya hal yang memengaruhi penurunan akurasi alat ukur membuat penentuan interval kalibrasinya sulit dipastikan. Interval kalibrasi atau rentang waktu tergantung dari seberapa sering termokopel tipe K digunakan dan bagaimana kondisi lingkungan alat ukur digunakan juga berpengaruh dalam mempercepat atau memperlambat waktu kalibrasi.

Ketentuan Kalibrasi Termokopel Tipe K

Proses kalibrasi penting untuk dilakukan sesuai dengan ketentuan yang ada guna mencapai ketelusuran nilai secara nasional maupun internasional. Tidak hanya itu, kalibrasi juga dapat memastikan hasil pengukuran yang dihasilkan telah akurat dan tidak terdapat kesalahan dalam pengukurannya. Kalibrasi juga dilakukan untuk memenuhi persyaratan sistem manajemen mutu.

Informasi Jasa Kalibrasi Termokopel Tipe K Kredibel di Kalibrasi.com

Jasa kalibrasi termokopel tipe K dapat Anda peroleh di Kalibrasi.com dengan jaminan hasil yang kredibel. Informasi berikut ini akan memaparkan seputar mitra Kalibrasi.com yang telah terakreditasi, harga yang ditawarkan, dan cara pemesanan yang mudah di Kalibrasi.com.

Mitra

Sesuai dengan misinya, Kalibrasi.com memiliki beberapa mitra di Indonesia untuk mempermudah Anda dalam menjangkau laboratorium kalibrasi. Anda dapat memilih laboratorium Kalibrasi.com yang jaraknya dekat dengan lokasi Anda. Seluruh mitra Kalibrasi.com juga telah di akreditasi oleh Komite Akreditasi Nasional (KAN), sehingga hasil kalibrasinya kredibel.

Harga

Biaya jasa kalibrasi sering kali membuat pemilik perusahaan pening karena lumayan mahal. Tetapi, dengan hadirnya Kalibrasi.com kepeningan itu tidak akan Anda rasakan lagi. Sebab, harga kalibrasi termokopel tipe K yang ditawarkan sangat terjangkau.

Info Kontak

Jika Anda masih memiliki pertanyaan yang berkaitan dengan penawaran jasa kalibrasi termokopel tipe K dari Kalibrasi.com, hubungi saja kontak Kalibrasi.com yang tersedia. Caranya cukup mudah yakni dengan membuka website Kalibrasi.com lalu pilih Buat Permintaan Kalibrasi dan lanjutkan perintah selanjutnya. Cara lebih mudahnya yakni dengan isi formulir dibawah ini.