Petunjuk Mengenai Cara Kalibrasi Multimeter dan Informasi Jasa Kalibrasi Multimeter Terpercaya

jasa kalibrasi multimeter

Sebenarnya akurasi alat ukur multimeter yang digunakan dalam industri dapat berkurang seiring digunakannya alat ukur tersebut. Bila akurasi menurun dapat menyebabkan kesalahan pengukuran yang berakibat fatal. Salah satu contoh akibat yang ditimbulkan dari kesalahan ukur tersebut yakni rusaknya produk karena pengukurannya tidak sesuai yang telah ditentukan.

Pencegahan dari tidak akuratnya alat ukur adalah dengan kalibrasi. Proses satu ini dapat menyesuaikan nilai pengukuran dengan nilai standar yang ditetapkan, sehingga kinerja multimeter tetap optimal dan kualitas produk terjaga. Tetapi, kalibrasi hanya boleh dilakukan oleh profesional karena banyak ketentuan yang harus dipatuhi. Simak keseluruhan artikel ini untuk memahaminya.

Instruksi Cara Kalibrasi Multimeter

Selain hanya boleh dilakukan oleh tenaga professional, proses kalibrasi multimeter juga tidak boleh asal dilakukan. Terdapat ketentuan yang mengatur cara kalibrasi multimeter. Untuk mengetahui apa saja rinciannya dalam instruksi cara kalibrasi multimeter, silahkan simak hingga akhir.

Standar Acuan

Ketentuan yang paling utama diperhatikan dalam kalibrasi multimeter adalah standar acuan yang digunakan. Penggunaan standar dapat memastikan hasil pengukuran dapat diterima dan valid. Standar yang ideal digunakan dalam proses kalibrasi yaitu standar nasional atau SNI dan standar internasional ISO. Penggunaan standar tersebut bertujuan agar nilai ukur multimeter dapat tertelusur.

Metode

Metode kalibrasi sama pentingnya dengan standar acuan, sebab tanpa adanya metode maka kalibrasi tidak akan berhasil. Banyaknya metode kalibrasi membuat rentannya kalibrasi mengalami kesalahan bila metode yang dipilih tidak sesuai. Sebaiknya metode disesuaikan dengan jenis dan spesifikasi alat ukur. Metode yang tepat untuk kalibrasi multimeter dapat Anda tanyakan pada kontak Kalibrasi.com.

Langkah-Langkah Kalibrasi

Sebab kalibrasi adalah proses yang penuh dengan peraturan, langkah-langkah dalam melakukan kalibrasi pun sudah ditentukan dalam bentuk prosedur. Pahami tahap-tahapnya.

  • Hal pertama yang harus dilakukan pengamat adalah persiapan kalibrasi yang meliputi peralatan, pelaksana, kondisi lingkungan, hingga metode kalibrasi.
  • Kemudian melakukan kalibrasi yang prosesnya menuntut pengamat untuk sangat teliti.
  • Bila data telah didapatkan, selanjutnya adalah menghitung data dan menentukan ketidakpastian kalibrasi.
  • Setelah seluruh tahapan diatas terlaksana, selanjutnya adalah membuat laporan kalibrasi dan menerbitkannya.

Interval Kalibrasi Multimeter

Tidak ada selang waktu kalibrasi yang pasti untuk melakukan kalibrasi selanjutnya. Interval kalibrasi multimeter selalu bergantung pada kondisi alat. Semakin sering digunakan, maka multimeter akan lebih cepat aus dan perlu untuk dikalibrasi ulang.

Pentingnya Kalibrasi Multimeter

Kalibrasi multimeter tidak hanya dilakukan untuk persyaratan manajemen mutu, tetapi lebih dari itu kalibrasi multimeter penting untuk dilakukan. Beberapa alasan yang dapat menjelaskan tingkat kepentingan kalibrasi multimeter yaitu kalibrasi akan memastikan nilai pengukuran tertelusur, mengurangi cacat produk, alat ukur tetap terjaga sesuai spesifikasinya, dan menghindari kecelakaan kerja.

Informasi Jasa Kalibrasi Multimeter Terbaik di Kalibrasi.com

Bagi Anda yang ingin mengetahui informasi seputar penawaran jasa kalibrasi multimeter terbaik di Kalibrasi.com, lanjutkan membaca bagian ini. Di bagian ini, Anda akan diberikan penjelasan mengenai mitra Kalibrasi.com, harga jasa kalibrasi multimeter, hingga cara memesannya. 

Mitra

Komite Akreditasi Nasional (KAN) memberikan akreditasinya kepada seluruh mitra laboratorium Kalibrasi.com. Mitra Kalibrasi.com ini tersebar di beberapa kota di Indonesia yang dapat dijangkau dengan mudah berdasarkan lokasi terdekat Anda. Sehingga Anda tidak perlu repot mendatangi laboratorium yang letaknya jauh untuk mengkalibrasi multimeter milik Anda. 

Harga

Laboratorium mana lagi selain Kalibrasi.com yang memberikan penawaran harga jasa kalibrasi multimeter yang terjangkau dengan kualitas terbaik. Kalibrasi.com menetapkan harga yang terjangkau karena Kalibrasi.com paham bahwa kebutuhan kalibrasi dapat datang secara tiba-tiba. 

Info Kontak

Apabila ini adalah kali pertama Anda akan memesan jasa kalibrasi multimeter di Kalibrasi.com, ikuti panduan berikut ini untuk mendapatkan penawaran jasa kalibrasi di Kalibrasi.com. Pertama-tama hubungkan perangkat Anda dengan internet. Kemudian bukalah website Kalibrasi.com dan pilih kotak Buat Permintaan Kalibrasi yang ada di halaman pertamanya. Lalu lengkapi formulir pemesanan dan klik submit. Namun, cara lebih mudahnya adalah dengan mengisi form dibawah ini.