PT HAS Environmental Menawarkan Training Kalibrasi Profesional

PT HAS Environmental

Bisnis yang dijalankan sejak tahun 2007 oleh PT HAS Environmental merupakan bisnis distribusi keselamatan, kesehatan, dan instrumentasi lingkungan. Dalam berbisnis, komitmen PT HAS Environmental kepada pelanggan yakni menyediakan produk-produk berkualitas dengan pelayanan yang profesional. Komitmen tersebut dibentuk agar terbangun relasi yang kuat antara pelanggan dengan PT HAS Environmental. 

Target pasar PT HAS Environmental difokuskan pada lembaga pemerintah, universitas, badan pengatur, serta industri swasta. Industri swasta yang telah menggunakan jasa dari PT HAS Environmental yaitu industri farmasi, kimia, minyak & gas, pertambangan, otomotif, utilitas bubur kertas, baja, dan masih banyak lagi. Untuk mempertahankan kualitas dan reputasi perusahaan, PT HAS Environmental membangun laboratorium kalibrasi yang legal karena terakreditasi KAN.

Layanan Yang Ditawarkan PT HAS Environmental

Dalam bisnis yang dijalankan, PT HAS Environmental menawarkan layanan yang dipercaya oleh banyak perusahaan ternama untuk menangani kebutuhan industrinya. Layanan tersebut yaitu jasa kalibrasi peralatan dan training kalibrasi. Penjelasan lebih detailnya terhadap dua layanan yang disediakan bisa Anda ketahui dengan membaca artikel ini hingga akhir.

Jasa Kalibrasi Peralatan

PT HAS Environmental menyadari bahwa mutu sebuah produk yang dihasilkan bergantung pada pengukuran yang dilakukan selama proses pembuatannya. Padahal nilai ukur sebuah alat tidak mutlak atau dengan kata lain dapat berubah karena akurasinya menurun. Maka untuk meningkatkan kualitas produk dan menjaga mutu, PT HAS Environmental mendirikan sebuah laboratorium kalibrasi yang dapat Anda pesan jasa kalibrasinya. Jasa kalibrasi yang tersedia di PT HAS Environmental antara lain gas detector, heat stress, personal pump, dan sound calibrator. 

Training Kalibrasi

Untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia terutama dalam hal melaksanakan kalibrasi, seseorang harus melalui training kalibrasi. Bila Anda mencari jasa pelatihan kalibrasi, Anda bisa menggunakan jasa training kalibrasi dari PT HAS Environmental. Karena PT HAS Environmental selain memiliki layanan jasa kalibrasi peralatan, perusahaan ini juga memiliki training kalibrasi yang sudah berpengalaman. Pelatihan kalibrasi yang diadakan oleh PT HAS Environmental memiliki sistem pengajaran yang baik dan kemampuan yang diberikan mengikuti perkembangan terbaru.

Ruang Lingkup Laboratorium Kalibrasi PT HAS Environmental

Alat ukur yang masuk ke dalam kategori salah satu ruang lingkup dibawah ini berarti kebutuhan kalibrasinya dapat ditangani oleh laboratorium kalibrasi PT HAS Environmental.

  • Aliran
  • Akustik
  • Vibrasi

Kelebihan Laboratorium Kalibrasi PT HAS Environmental

Kelebihan yang menjadi tonggak berdiri dan terciptanya citra baik laboratorium kalibrasi PT HAS Environmental adalah teknisi yang digunakan berpengalaman, alat laboratorium terjaga, dan terakreditasi KAN. Penjelasan rincinya dapat Anda simak berikut ini.

Menggunakan Teknisi Kalibrasi Yang Berpengalaman

Teknisi kalibrasi yang digunakan oleh laboratorium kalibrasi PT HAS Environmental berpengalaman dan memiliki kemampuan yang memadai dalam melaksanakan kalibrasi. Dengan teknisi yang berpengalaman maka skill dan kompetensi penggunaan alat dan pembacaan nilai ukur sangat memadai. Apabila pengujian dilakukan dengan sebaik mungkin sesuai regulasi, maka usia penggunaan alat menjadi lebih lama.

Peralatan Laboratorium Yang Terjaga

Menjaga peralatan yang digunakan dalam laboratorium merupakan pekerjaan yang selalu dilakukan PT HAS Environmental untuk memastikan alat yang digunakan masih layak pakai. Apabila terdapat peralatan yang rusak atau gagal melakukan fungsinya, maka peralatan tersebut segera diperbaiki oleh tim laboratorium kalibrasi PT HAS Environmental.

Bersertifikasi KAN

Peralatan yang Anda kalibrasikan di laboratorium kalibrasi milik PT HAS Environmental, hasilnya dapat diterima oleh masyarakat luas dan valid. Hal tersebut karena laboratorium kalibrasi PT HAS Environmental sudah bersertifikasi KAN yang berarti terjamin dan diakui secara nasional. Laboratorium yang terakreditasi KAN dapat dikatakan bisa menguasai teknis-teknis kalibrasi dan ketentuan yang ada.

Kesimpulan

PT HAS Environmental ini melakukan bisnisnya pada bidang kalibrasi peralatan dan uji profiensi. Jasa kalibrasi ditawarkan oleh laboratorium kalibrasi PT HAS Environmental agar kualitas produksinya dapat meningkat dan mutu tetap stabil. Pelatihan teknisi juga dilayani oleh PT HAS Environmental bagi siapa saja yang berminat untuk mengasah kemampuan kalibrasi atau seseorang yang hendak berprofesi sebagai penguji kalibrasi. Banyak kelebihan yang bisa Anda dapatkan di laboratorium kalibrasi PT HAS Environmental. Maka dari itu, jangan sampai ketinggalan dalam memesan jasa kalibrasinya. Untuk pemesanan Anda dapat mengunjungi lokasinya di Ruko Mega Cempaka Mas Blok i No.12 atau menghubungi nomor 0821-1183-1227.